Jenis dan Kategori Medium Density Fiberboard / Papan MDF
Memilih Medium Density Fiberboard atau biasa dikenal dengan MDF sebagai bahan baku furniture dan dekorasi rumah merupakan hal yang cukup baik. Sebab jika ditinjau dari segi kualitas dan tampilan, jenis kayu olahan ini memiliki karakteristik dan keistimewaan tersendiri, sehingga mampu menambah keindahan dan kekuatan dari furniture atau pun dekorasi rumah yang dibuat.
Tapi tahukah Anda? MDF sendiri memililiki banyak sekali jenis yang dibedakan dari karakter dan bentuk produk. Di samping itu, tiap jenis juga memiliki karakter yang berbeda satu sama lain, sehingga tiap jenis dari produk ini memiliki ciri khas dan daya tarik tersendiri.
Beragam Kategori Medium Density Fiberboard Berdasarkan Karakteristiknya
Berikut ini merupakan pembagian kategori MDF yang dibedakan menurut sifat dan karakteristik yang dimiliki:
- Exterior Grade
Jika Anda mencari Plywood yang bisa digunakan untuk ekseterior rumah, maka jenis inilah yang harus Anda gunakan. Lapisan khusus yang sengaja ditambahkan ke produk ini membuat tampilannya lebih elegan dan tahan terhadap perubahan cuaca, sehingga cocok digunakan di luar ruangan.
- Fire Retardant
Jenis kayu lapis ini merupakan jenis yang paling tahan dengan api, sehingga cocok ditempatkan di ruangan yang bersinggungan langsung dengan sumber api, seperti dapur, ruangan genset, atau pun ruangan sejenis.
- Flexible MDF
Jenis ini merupakan jenis yang paling lentur. Apabila Anda menggunakan jenis Medium Density Fiberboard ini, Anda akan mendapati Plywood yang lentur dan fleksibel, sehingga cocok untuk Anda yang ingin tampilan rumah unik dan tidak kaku.
- Hight Density Fiberboard
Jenis ini sering disebut juga dengan istilah HDF. Ketebalan produk ini sendiri cenderung lebih tebal dan kuat. Sedangkan jika berbicara kualitas, produk inilah yang paling bagus di antara produk MDF lainnya.
- Moisture Resistant
Kategori ini paling cocok digunakan di area lebab seperti toilet, kamar mandi, dan ruangan yang dekat dengan sumber air. Tapi Anda juga harus ingat. Plywood tetap saja Plywood. Kendati Ia tahan pada kelembaban, bukan berarti Ia kuat terhadap air. Maka dari itu, kategori Medium Density Fiberboard ini baiknya hanya ditempatkan di ruang lembab yang tidak tersentuh air.
- Standart
Kategori ini merupakan yang paling banyak ditemui. Untuk urusan harga, jenis inilah yang memiliki harga paling. Tapi karena karena harganya paling miring di antara yang lain, produk ini pun tidak memiliki keistimewaan sebagaimana produk lainnya.
- Ultra Light
Jenis yang satu ini memiliki bobot yang sedikit lebih ringan ketimbang yang lain. Setidaknya jika ditimbang bobot Plywood ini lebih ringan 30% dari bobot MDF normal. Selain itu, produk ini juga lebih ramah lingkungan karena memiliki tingkat pemakain resin yang lebih sedikit.
Jenis dan kategori Medium Density Fiberboard di atas merupakan kategori yang paling sering ditemui. Sebagian mungkin sudah ada di pasar Indonesia, namun sebagian lagi belum ada, sehingga harus menunggu proses impor untuk mendapatkannya.
Pabrik Plywood Triplek Blockboard
BalasHapus